Direktur Operasi III PT Hutama Karya (HK), Koentjoro sebut pembangunan jalan bebas hambatan (Tol) Padang-Pekanbaru telah mengalami kemajuan yang signifikan.
“Nanti pembangunan jalan tol Padang-Pekanbaru ini dibagi menjadi enam seksi. Tol ini sendiri akan menghubungkan konektivitas Provinsi Sumatera Barat dan Riau dengan total panjang 254 Km,” ungkap Koentjoro, Selasa (16/5/2023). Ia menyebutkan, untuk seksi pertama yaitu seksi Pekanbaru-Bangkinang yang pada September 2022 yang lalu telah diresmikan langsung Presiden Jokowi.
“Sementara untuk jalan tol Bangkinang-Koto Kampar dan Seksi Padang-Sicincin saat ini tengah dikejar penuntasannya agar dapat sesuai target yang direncanakan,” terang Koentjoro.
Dijelaskannya, untuk progres konstruksi jalan tol Bangkinang-Koto Kampar yang sepanjang 24,7 Km telah mencapai 75,13 persen. Untuk pengerjaan konstruksi serta untuk progres pengadaan lahan sudah 90,72 persen.
“Kalau untuk progres pengadaan lahan jalan tol Seksi Padang-Sicincin dengan panjang 36,6 Km sudah mencapai 85,82 persen, dengan progres konstruksi mengalami kemajuan mencapai 36,57 persen,” katanya.
Di samping itu, ucapnya lagi, tiga seksi jalan tol Padang-Pekanbaru lainnya, yaitu Sicincin-Bukittinggi, Bukittinggi-Payakumbuh, dan Payakumbuh-Koto Kampar akan dilaksanakan pada tahap IV pembangunan Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS).
Source: halloriau.com